LIPUTAN1, MAKASSAR – Sinergitas TNI-Polri Pemerintah bersama Catar Politeknik Maritim AMI Makassar melaksanakan Bakti Sosial Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) bertajuk “Gerakan Bersih dan Indah Rumah Ibadah” di wilayah Kel. Sambung Jawa Kec. Mamajang Kota Makassar, Jumat (20/9/2024).
Bhabinkamtibmas Kel. Sambung Jawa Aiptu Muhlis Syam mengatakan, aksi ini merupakan upaya dalam menciptakan kenyamanan, kebersihan dan keindahan tempat ibadah agar masyarakat sekitar dapat merasa nyaman dan aman utamanya saat melaksanakan ibadah.
Adapun sasaran pelaksanaannya meliputi lingkungan Kantor Lurah, Masjid dan Gereja. Selain tempat ibadah, kegiatan kebersihan ini juga menyisir sepanjang Jalan Tanjung Alang.
“Semoga dengan adanya bakti sosial ini dapat menciptakan lingkungan yang bersih bebas jentik penyakit sehingga masyarakat bisa nyaman dalam beraktivitas dan hidup lebih sehat,” pungkasnya.
Ditempat yang sama, Babinsa Kel. Sambung Jawa Serda Irwan mengapresiasi adanya kolaborasi dan sinergitas ini.
Menurutnya, karya sosial ini selain menciptakan lingkungan bersih, juga dapat memupuk tali silaturahmi. ” Jadi, manfaatnya sangat positif sekali. Dengan adanya kegiatan ini tentunya dapat menumbuhkan perhatian dan kepedulian kita dalam bermasyarakat.
“Saya berharap kegiatan ini tidak hanya sebagai aksi bersih-bersih saja tetapi mampu menciptakan suasana nyaman serta sehat utamanya dalam beribadah dan terkhusus dapat mewujudkan hubungan yang harmonis antara TNI-Polri, pemerintah dan komponen masyarakat lainnya,” kunci Serda Irwan.
Turut terlibat dalam aksi sosial ini yakni Camat Mamajang Andi Irdan Pandita, S.STP, M.Si, Lurah Sambung Jawa Ince Kumala Chaeruddin, S.Sos, Bhabinkamtibmas Kel Sambung Jawa Aiptu Muhlis Syam, Babinsa Kel. Sambung Jawa Serda Irwan, Pj RT/RW dan Satgas Kebersihan Kel. Sambung jawa.(*Rz)