Solidaritas Barisan Rakyat Pekanbaru( SABARAPA) menggelar aksi unjuk rasa di depan Kantor Kejaksaan Negeri Pekanbaru

HAMDI RAMADHAN

- Redaksi

Selasa, 6 Agustus 2024 - 00:39 WIB

6064 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LIPUTAN 1.ONLINE PEKANBARU— Sejumlah masa dari SABARAPA (Solidaritas Barisan Rakyat Pekanbaru) menggelar aksi unjuk rasa di depan Kantor Kejaksaan Negeri Pekanbaru terkait dugaan defisit Anggaran.

Dalam wawancaranya, Koordinator Aksi SABARAPA menyampaikan terkait defisit anggaran kota Pekanbaru, pihaknya menilai Kejari terkesan diam.

“Kami meminta Kejaksaan Negeri Pekanbaru segera memerika Ketua TAPD Pekanbaru Indra Pomi Nasution selaku penanggung jawab, disini kami menilai Kejari terkesan diam dan tutup mata,” ucap Didik disela aksi unjuk rasa, Senin (05/08/2024).

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pada kesempatan ini juga, kata Didik selaku Ketua TAPD Indra Pomi menurut SABARAPA sudah seharusnya memegang peran kunci dalam pengawasan dan pengendalian pelaksanaan anggaran.

“Ini meliputi monitoring terhadap pelaksanaan program dan kegiatan yang dibiayai oleh APBD serta mengambil tindakan korektif jika terjadi penyimpangan atau ketidaksesuaian dalam pelaksanaan anggaran,” kata Didik.

Lanjut Didik, ada dugaan ketidak-beresan penyusunan hingga pemanfaatan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) daerah tahun 2024 dengan alokasi senilai Rp2,825 triliun, yang telah disahkan melalui Rapat paripurna DPRD Kota Pekanbaru pada Senin (20/11/2023) silam.

“Atas dasar itulah kami dari barisan SABARAPA meminta Kejari Pekanbaru segera memanggil dan memeriksa Indra Pomi Nasution selaku ketua TAPD, ” sebutnya.

Sebelumnya terang Didik, Penjabat Gubernur Riau SF Haryanto pada (Senin, 29/07/2024) menyampaikan pendapat permintaan audit terhadap keuangan, lantaran Pemko Pekanbaru mengalami defisit anggaran.

“Hal itu dugaan kami, TAPD diduga kurang baik dalam memanajemen keuangan di instansi-instansi Pemko Pekanbaru tersebut, yang mengakibatkan defisit, gaji,dan tunjangan pegawai menjadi terancam, maka orang yang pertama menurut kami bertanggungjawab terhadap kondisi ini adalah Ketua TAPD Pekanbaru Indra Pomi Nasution,”terangnya

Diakhir aksi, Didik Harianto menegaskan, jika tuntutan SABARAPA tidak dipenuhi, makanya pihaknya akan melakukan demonstrasi yang lebih besar lagi.

“Dalam waktu 7 hari kedepan, jika Kejari tidak segera memenuhi tuntutan kami, maka Sabarapa akan menggelar demontrasi dengan masa yang lebih banyak lagi,”tegasnya.*Rls

 

 

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Seorang Pria Asal Padang Lawas Diringkus Personil Polsek Tambusai Dalam Kasus Sabu 
Team Media Peduli Pendidikan lakukan kunjungan silaturahmi ke SDN 20 Pekanbaru 
Sekdako Pekanbaru Pastikan Pembentukan BLUD Pengelolaan Sampah Segera Terlaksana
Aidhil Nur Putra: meminta pemko mengantisipasi kenaikan harga kebutuhan pokok jelang Nataru.
Strategi Intelijen Menghadapi Ancaman TPPO di Era Digital”, Lapas Narkotika Rumbai Ikuti Webinar Yang Diselenggarakan Badiklat Kumham Kepri
PENGGELEDAHAN GABUNGAN DAN TES URINE BERSAMA TNI, POLRI DAN BNN DI LAPAS KELAS IIB TELUK KUANTAN
Tingkatkan Layanan Kesehatan Bagi Warga Binaan dan Petugas, Lapas Pekanbaru Lakukan MoU Dengan Klinik Thamrin
DITLANTAS POLDA RIAU AJAK MAHASISWA SUKSESKAN PILKADA RIAU
Berita ini 12 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 7 November 2024 - 02:04 WIB

Jaga Keselamatan Pengguna Jalan, Unit Lantas Polsek Ujung Tanah Rutin Lakukan Pengaturan Lalu Lintas

Rabu, 6 November 2024 - 03:34 WIB

Pilkada Serentak, Bhabinkamtibmas Gusung Giatkan Patroli Dialogis, Rangkul Warga Jaga Situasi Aman

Rabu, 6 November 2024 - 03:33 WIB

Cooling System Pilkada Serentak: Bhabinkamtibmas Melayu Baru Perkuat Sambang Masyarakat

Rabu, 6 November 2024 - 03:30 WIB

Unit Gakkum Satlantas Polres Pelabuhan Makassar Sukses Tekan Angka Kecelakaan Hingga Nomor Satu di Polda Sulsel

Selasa, 5 November 2024 - 00:41 WIB

Dengan Canda Tawa, Personil Polsubsektor Kepulauan Sangkarrang dan Babinsa Ajak Satlinmas Sukseskan Pilkada

Rabu, 30 Oktober 2024 - 22:31 WIB

Kapolres Pelabuhan Makassar Pastikan Pengawalan Ketat Distribusi Surat Suara Pilkada 2024

Rabu, 30 Oktober 2024 - 22:28 WIB

Cooling System, Bhabinkamtibmas Pulau Barrang Caddi Berikan Imbauan Kamtibmas Pilkada Serentak

Selasa, 29 Oktober 2024 - 22:23 WIB

Pengamat Politik Muhammad Asratillah Nilai Pasangan Andi Sudirman-Fatma Unggul Dalam Debat Perdana

Berita Terbaru