LIPUTAN1, MAKASSAR, HUMDER — Dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-73 Humas Polri, Polres Pelabuhan Makassar mengadakan kegiatan donor darah bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Sulawesi Selatan, Selasa (29/10/2024). Mengusung tema “HUMAS POLRI PRESISI MENUJU INDONESIA MAJU,”
Kegiatan ini dihadiri oleh jajaran kepolisian Polres Pelabuhan Makassar dan masyarakat umum yang berpartisipasi untuk menyumbangkan darah mereka.
Kapolres Pelabuhan Makassar AKBP Restu Wijayanto mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kontribusi nyata dalam mendukung kesehatan masyarakat sekaligus memperkuat sinergi antara kepolisian dan masyarakat. “Melalui kegiatan donor darah ini, kami berharap bisa membantu mereka yang membutuhkan dan sekaligus memperkuat semangat Humas Polri yang Presisi, Profesional, dan Responsif,” ujarnya.
Kegiatan donor darah ini tidak hanya mendapat sambutan positif dari masyarakat, tetapi juga menjadi momentum untuk mempererat tali persaudaraan dan solidaritas, sejalan dengan visi besar Humas Polri dalam mendukung Indonesia yang lebih maju. PMI pun menyambut baik acara ini sebagai wujud kepedulian sosial yang nyata dalam memenuhi kebutuhan darah di wilayah Makassar.
Diharapkan, kegiatan serupa dapat terus berlanjut untuk memperkokoh ikatan antara Polri, PMI, dan masyarakat, dalam membangun Indonesia yang semakin kuat dan sehat”harap Kapolres Pelabuhan Makassar. (@$_23)
Info dari <a href=”https://tribratanewspolrespelabuhanmakassar.com” >Polres Pelabuhan Makassar</a>