Lampung Tenggah, Liputan 1 – Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Cendikia yang berada di Kecamatan . Punggur, Kabupaten Lampung Tengah Provinsi Lampung, adakan Kegiatan Sosialisasi Bahaya Bullying & Kekerasan di Lingkungan PKBM dengan tema ‘bahaya pergaulan bebas bagi remaja dan menyiapkan diri untuk menyongsong massa depan yang gemilang.
Kegiatan tersebut dilaksanakan di Aula Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Cendikia Berlangsung dua hari pada hari Sabtu dan Minggu, Tanggal, 11-12 Agustus 2024,
Dihadiri langsung oleh Kepala Dinas pendidikan dan kebudayaan kabupaten Lampung Tengah yang di wakili oleh Kabid pembinaan PAUD dan PNF Kasi Ke lembaga dan Sarana Prasarana, Ibu Destiana Andraini.SIP.MM., Pembina Yayasan Cikal Cendekia Azzahro Lampung Ibu Rika Nofita,SPd.I, Ibu Kepala PKBM Cendikia Ibu Isni Wasilah, SPd. Bapak Aye Sudarto, S.Ag, M.Sy, Selaku ketua LSM Lambang ( Lampung Membangun) sekaligus Dosen Universitas Islam Lampung, semua dewan Tutor serta seluruh Perserta didik baru Kelas 7 setara SMP dan Kelas 10 setara SMA Tahun Ajaran 2024/2025.
Dalam Kegiatan tersebut, Bapak Rizky Ari mukti, S.Pd selaku Ketua pelaksana Kegiatan Menyampaikan kegiatan ini dengan tema
“Menyongsong Pendidikan Kesetaraan massa depan yang Berkarakter, Bermanfaat dan Bermartabat.
Kasi Kelembagaan dan Sarana prasarana Ibu Destiana Andraini.SIP.MM. sangat mengapresiasi kegiatan yang ada Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat ( PKBM) Cendikia semoga kedepannya semakin maju dan menjadi contoh yang baik bagi yang lainnya.
Di tempat yang sama ibu Kepala PKBM Cendikia juga mengucapkan banyak terimakasih kepada semua pihak atas dukungannya selama ini kepada PKBM Cendikia Lampung Tengah, Tutur ibu Isni Wasilah,SPd.