Karimun – Majelis Pengurus Cabang (MPC) PP Kabupaten Karimun mengadakan Rapat Pemilihan Pengurus (RPP) PAC Pemuda Pancasila se-Kabupaten Karimun salah satu diantaranya Pemilihan Ketua PAC PP Kecamatan Kundur yang dilaksanakan di gedung Restoran Gembira Tanjung Batu Kota, Minggu (11/8/2024).
Acara Rapat Pemilihan Pengurus tersebut dibuka langsung oleh Ketua MPC PP Kabupaten Karimun Suzandi yang dihadiri empat Ranting dari tujuh Ranting yang ada di Kecamatan Kundur diantaranya Pengurus Ranting Tanjung Batu Kota, Pengurus Ranting Tanjung Batu Barat, Pengurus Ranting Gading Sari dan Pengurus Ranting Desa Sei Sebesi.
Selain itu juga turut hadir sesepuh Pemuda Pancasila (PP) Kecamatan Kundur yaitu Gefri Yandi dan ibu Linda serta para pengurus Ormas seperti Ketua Gagak Hitam Johandra Fahmi, Ketua Asli Orang Kepri (AOK) Auzir dan Ketua Ansor Aidil.
Dalam sambutannya Ketua MPC PP Kabupaten Karimun Suzandi mengucapkan selamat kepada Ketua terpilih.
Diharapkan, sebagai Ketua yang diberikan kepercayaan untuk menakhodai PAC PP Kecamatan Kundur mampu menjalankan dan membesarkan nama Pemuda Pancasila dengan merangkul dan melakukan pembinaan terhadap seluruh anggota.
Setiap anggota Pemuda Pancasila (PP) harus memiliki Kartu Tanda Anggota (KTA),
Pengurus dalam menjalankan Organisasi berkewajiban untuk melakukan tiga hal penting yaitu Konsolidasi, Administrasi dan Kaderisasi sehingga kedepan Pemuda Pancasila (PP) semakin besar, pungkas Suzandi.
Ketua terpilih Noviarman dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada seluruh Pengurus Ranting yang memberikan kepercayaan sebagai Kerua PAC PP Kecamatan Kundur.
Dalam menjalankan roda Organisasi tanpa dukungan seluruh anggota tidak bisa berjalan dengan baik. Untuk itu diharapkan agar saling mengisi dengan menjaga keharmonisan dan kekompakan demi membesarkan Organisasi yang kita banggakan ini, tutup Noviarman.
[ Maklum Nainggolan ].