Gayo Lues – Dalam Rangka Peringatan Hari Anti Narkotika Nasional (HANI) Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Gayo Lues menggelar Kegiatan Deteksi Dini (Tes Urine) bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri (PPNPN), bertempat di Lingkungan Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Gayo Lues, Kamis (16/05/2024).
Dalam kegiatan tersebut, Selain Kepala BNNK Gayo Lues, Fauzul Iman ST MSi, juga dihadiri oleh Kepala Kantor Kemenag Gayo Lues, Saidi B, SAg,MA, Kasubbag TU, Dharmika Yoga, SE M.Pd, Kasi Bimas Islam, H. Ridho, STHI, MA, Penyelenggara Zakat dan Wakaf, Ali Hamzah, SH, dan 221 Peserta yang terdiri dari KUA, Kepala Sekolah beserta Guru MAN, MTSN, dan MIN dilingkungan Kemenag Gayo Lues.
Dalam kesempatan tersebut, Kepala BNNK Gayo Lues, Fauzul Iman ST MSi, dalam arahannya menyampaikan, Berdasarkan hasil penelitian BNN, tingkat kerawanan Penyalahgunaan Narkoba tertinggi terdapat Pada Aparatur Sipil Negara (ASN), Pelajar dan Ibu Rumah Tangga.
Sebagai tindak lanjut Implementasi Rencana Aksi Nasional (RAN) P4GN,BNN Provinsi Aceh telah bersinergi dan telah melakukan MoU dan kesepakatan bersama untuk melaksanakan Tes Urine Deteksi Dini di Lingkungan Kemenag.
“Hal ini berdampak pada Wilayah Kabupaten/Kota, termasuk Kabupaten Gayo Lues,” Terang Kepala BNNK Gayo Lues ini.
Disamping itu Katanya, Tes Urine Deteksi Dini ini dilakukan bertujuan untuk mencegah dan menekankan Angka Prevalensi Penyalahgunaan Narkoba di Lingkungan Kemenag Gayo Lues, agar nantinya para Guru terhindar dari Penyalahgunaan Narkoba untuk mewujudkan Kemenag Gayo Lues Bersih Narkoba (Bersinar).
“Untuk itu, saya berharap agar kerja sama yang baik antara Kemenag Gayo Lues dengan BNNK Gayo Lues dapat terus terjalin dan kegiatan seperti hendaknya dapat dilakukan setiap tahunya guna Deteksi terhadap perlindungan Narkoba dan Obat – obat terlarang lainya dilingkungan kantor Kemenag Gayo Lues ini,” Pungkas Fauzul Iman berharap.
Sementara, Kepala Kantor Kemenag Gayo Lues, Saidi B, SAg, MA menyambut baik dan mengucapkan terima kasih kepada Kepala BNNK Gayo Lues yang akan melaksanakan Tes Urine Deteksi Dini kepada seluruh Pegawai di lingkungan Kantor Kemenag Gayo Lues ini untuk menjaga dan menghindarkan serta membersihkan ASN Kemenag dari pengaruh Narkoba.
“Sehingga nantinya dapat melaksanakan pelayanan maksimal dan menjadi contoh bagi Siswa Didik dan Masyarakat, dan Salam Sehat Tanpa Narkoba,” Tutupnya singkat. []