SUBULUSSALAM | Guna mengantisipasi guankamtibmas pada saat masyarakat yang sedang berwisata, personel brimob kompi 2 batalyon C pelopor satuan brimob polda aceh melaksanakan patroli di lokasi wisata sikelang desa jontor kecamatan penanggalan kota subulussalam. Minggu, (21/04/2024)
Terlihat personel brimob sedang berbincang dengan pengunjung tempat wisata serta memberikan himbauan Kamtibmas agar selalu berhati-hati pada saat berada di lokasi wisata.
Komandan Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Aceh Kompol Usman, S.E.,M.M. Melalui Danki 2 Batalyon C Pelopor AKP Jaya Putra, S.H mengatakan kegiatan patroli yang di laksanakan rutin oleh personel brimob ini guna memberikan rasa aman kepada pengunjung yang sedang berada di lokasi wisata serta ini menjadi bagian dari bhakti Brimob untuk masyarakat.
Danki 2 Batalyon C Pelopor AKP Jaya Putra, S.H menambahkan ini menjadi tupoksi kita sebagai anggota polri yang harus hadir di tengah masyarakat di saat aktivitas masyarakat meningkat pada saat hari libur, dengan hadirnya brimob guna meminimalisir Guankabtibmas di lokasi wisata.
Selain itu personel kita pun memberikan himbauan kepada masyarakat yang sedang berwisata air agar berhati-hati terutama bagi orang tua yang membawa anak-anak untuk di awasi agar tidak terjadi hal-hal yang tidak di inginkan
Serta kita pun menghimbau kepada pengunjung tempat wisata selalu berhati-hati atas barang bawaannya, serta memarkirkan kendaraannya di tempat yang sudah di siapkan oleh pengelola tempat wisata, dan apabila ada hal-hal yang tidak di inginkan harap melapor kepada anggota yang melaksanakan giat patroli di lapangan. Tutup Danki 2-C (RED)